Kamis, 24 Februari 2011

Observasi

 Sebagai salah satu kegiatan mata pelajaran Sosiologi di SMA Kristen 1 Cirebon adalah kegiatan observasi partisipasi yang dilakukan siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan siswa langsung ke objek-objek kajian masyarakat dan budaya. Di halaman ini, akan ditunjukkan berbagai observasi partisipasi terhadap objek sosial baik dilakukan kelas X, kelas XI maupun kelas XII. Silahkan menyaksikan....!

Pedati Gede Pekalangan

 Team Pembuat : Adrian, Alvin, Lie Laura, Susan, Joseph, Roland, Mahendra

Pedati atau "kereta" Gede Pekalangan adalah sebuah kereta yang panjang total pedati 8,6 meter, tinggi 3,5 meter dan lebar 2,6 meter. Pedati itu memiliki enam roda besar berdiameter 2 meter dan dua roda kecil berdiameter 1,5 meter. Panjang jari-jari roda besar 90 cm dan panjang jari-jari roda kecil 70 cm...
 

Jamblang makanan khas Cirebon

 Team Pembuat : Taufan, Allan, Hertanto, Andrenova, Juandi

Kalau kita berbicara kota Cirebon, kita tidak akan lepas dengan makanan tradisionalnya yakni Nasi Jamblang. Dilihat dari sejarahnya,  nama Jamblang itu sendiri merupakan nama daerah di sebelah barat kota Cirebon tempat asal pedagang makanan ini. Ciri khas dari Nasi Jamblang yaitu disajikan secara prasmanan dan dibungkus menggunakan daun jati..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar